Hari Gerejawi
- Hari Senin, 8 Januari Pesta Pembaptisan Tuhan.
Pengumuman Paroki
- Akan saling menerimakan Sakramen Perkawinan:
- Carolina Amelia Wibisono dari Lingkungan Katarina, dengan David Suryanata dari Paroki Ratu Rosari. Pengumuman ketiga.
- Yemima Carolina Kurnia dari Lingkungan Kristoforus, dengan Andreano Febrio Valentino dari Paroki St. Yohanes Maria Vianney Singosari. Pengumuman pertama.
- Veronika Septiani Dwi Lidina dari Lingkungan Yohanes Pemandi, dengan Stefanus Vio Septian dari Paroki Santo Albertus Blimbing. Pengumuman pertama.
- Bagi Umat yang mengetahui halangan pernikahan bagi para calon tersebut, mohon segera memberitahu Pastor Paroki.
- Dibuka pendaftaran calon Komuni Pertama. Syarat lengkap dapat dilihati di papan pengumuman. Pendaftaran ditutup pada tanggal 14 Januari, tanggal 4 Februari dimulai pembinaan.
- Seksi MC Komsos Paroki membuka kelas Public Speaking Angkatan ke-2 untuk remaja, orang muda dan umat Katolik Paroki yang berminat. Pendaftaran Gratis, paling lambat 15 Januari 2024. Pertemuan perdana akan dilaksanakan pada Sabtu, 3 Februari 2024 pukul 18.30 atau setelah misa di Pastoran lama.
- Misa Arwah Paroki diadakan pada hari Selasa, 9 Januari pukul 18.00.
- Misa Orang Sakit bersama Romo Petrus Maria Handoko, CM dan Vox Angelica Mariae dilaksanakan pada hari Rabu, 10 Januari pukul 18.00 di Gereja. Secara online dan offline
- Petugas merangkai bunga hari Sabtu, 13 Januari Lingkungan Agustinus.
