Hari Gerejawi
- Hari Selasa, 4 November Peringatan: Santo Karolus Borromeus, Uskup.
- Hari Kamis, 6 November: – Peringatan: 4 Martir di Spanyol, Suster Esperanza dari Salib,dan kawan – kawan, Martir. Dan Peringatan: Para Martir Imam abad ke-20 di Spanyol, 11 Imam CM, 3 Bruder CM, 27 Suster Puteri Kasih.
- Hari Minggu, 9 November, Pesta Pemberkatan Gereja Basilik Lateran.
Pengumuman Paroki:
- Jadwal Adorasi untuk hari Senin, 3 November pukul 18.00 Lingkunga Fransiskus Xaverius dan Lingkungan Petrus, hari Kamis, 6 November pukul 18.00 Ligkungan Yohanes Pemandi dan Lingkungan Maria.
- Misa pengenangan arwah semua orang beriman diadakan pada hari Sabtu, 01 November 2025 pk. 17.00 dan Minggu, 02 November 2025 pk 06.00; 08.00; dan 17.00. Umat dapat membawa bunga tabur untuk diberkati dalam masing² misa. Permohonan doa dapat dikirimkan melalui nomor wa https://wa.me/628113301625 dan persembahan kasih dapat dikirimkan di nomor rekening BCA 3855788858.
- Misa Arwah di makam Sukun diadakan pada hari Selasa, 4 November pukul 15.00.
- Misa Bahasa Jawa di Kapel Bandulan diadakan pada hari Selasa, 4 November pukul 19.00.
- Misa Jumat Pertama dan pentahtaan Sakramen Mahakudus pada tanggal 7 November, diadakan di dua tempat:
- Di Gereja pukul 18.00
- Di Taman Doa pukul 19.00
- Misa Bahasa Inggris diadakan pada hari Minggu, 9 November pukul 08.00.
- Mengundang Anak BIAK Paroki Langsep kelas 1-6 SD. Untuk bergabung Latihan Koor utk tugas hari Raya Natal, latihan dimulai Minggu 9 Nopember ( dan seterusnya tiap hari Minggu) ; pukul 09.30- 11.00. Bertempat di Gereja.
- Seksi Layanan Kesehatan bekerja sama dengan Charlize Beauty Care mengadakan pemeriksaan dan konsultasi gigi gratis, pada Minggu, 9 November, pkl 08.00 sd 10.00, di ruang Layanan Kesehatan.
- Layanan Kesehatan mengadakan terapi akupunktur pada hari Minggu, 9 November pukul 08.00, biaya Rp 20.000,-
- Misa Arwah di Sasana Laya diadakan pada hari Selasa, 11 November pukul 18.00.
- Misa Orang Sakit Bersama Romo Petrus Maria Handoko, CM dan Vox Angelica Mariae, diadakan pada hari Rabu, 12 November pukul 18.00. Secara Online dan Offline.
- Petugas merangkai bunga pada hari Jumat, 7 November Lingkungan Monika.
